Program Kerja STP2K

Salah satu unsur dari sekolah untuk menunjang tata tertib bagi siswa adalah adanya Satuan Tugas Pelaksana Pembinaan Kesiswaan atau yang lebih dikenal dengan STP2K. Setiap sekolah tentu saja memiliki Wakil Kepala Sekolah bidang kesiswaan. Tim STP2K di sekolah mempunyai tugas bersama-sama dengan wakil kepala sekolah bidang kesiswaan untuk melaksanakan pembinaan terhadap siswa.
Program Kerja STP2K
Program Kerja STP2K
Tim STP2K bersama Wakil Kepala Sekolah bidang kesiswaan akan membentuk program kerja demi menunjang ketertiban para siswa yang ada di sekolah. Program Kerja STP2K ini akan membantu mengontrol perilaku siswa yang melanggar ketertiban di sekolah. Forumpendidikan.com pada postingan kali ini akan memberikan contoh tentang program kerja STP2K yang dapat anda unduh untuk disesuaikan kembali dengan keadaan anda disekolah.

Sebelum kami memberikan contoh program kerja STP2K, perlu anda ketahui dalam membentuk tim STP2K pihak sekolah harus mengeluarkan berupa SK TIM STP2K, setelah SK Tim STP2K terbentuk maka tim STP2K ini akan mulai bekerja dengan merumuskan tata tertib sekolah yang harus ditaati oleh siswa. Adapun contoh dari tata tertib sekolah adalah sebagai berikut :

1. Siswa terlambat:
Bagi Siswa yang terlambat datang di sekolah sesuai dengan waktu yang telah disepakai maka, siswa tersebut harus :

  • Menemui petugas jaga atau piket sekolah.
  • Siswa yang terlambat masuk jam pertama, tidak diperkenankan mengikuti pelajaran 1 jam pertama
  • Siswa yang terlambat akan mendapat tugas membantu petugas kebersihan dengan pengawasan petugas satpam/STP2K / BP.
  • Apabila siswa terlambat sebanyak lebih dari 3x maka akan dikenakaan 1 kali skorssing
2. Siswa merokok di lingkungan sekolah:
  • Pelanggaran ke 1 : Mendapat tindakan dari pendidik/tenaga kependidikan/STP2K yang mengetahui.
  • Pelanggaran ke2 : Dipanggil orang tua dan membuat pernyataan tertulis.
  • Pelanggaran ke 3 : Dipanggil orang tua dan diskor selama tiga hari.
3. Siswa tidak mengikuti KBM (membolos)
  • Pelanggaran ke 1 : Setelah mendapatkan laporan dari guru, wali kelas memanggil siswa yang membolos untuk membuat pernyataan tertulis.
  • Pelanggaran ke 2 : dipanggil orang tua dan diskors selama 2 hari
4. Siswa bertengkar dan berkelahi dengan sesama siswa:
Dengan siswa satu sekolah: Panggil orang tua dan diskors 3 hari.
Dengan siswa sekolah lain (tawuran) Panggil orang tua, diskor satu minggu. Bila mengulangi, dikeluarkan dari sekolah.
Keterangan : skorsing dilakukan di sekolah dengan kegiatan sesuai yang di agendakan tim STP2K
SKORSING
1. Pemberian tugas tambahan disekolah pada jam KBM.
2. Siswa yang dikenakan skorssing di anggap masuk
3. Jenis skorssing berupa:

Meresume materi/buku
Mengerjakan soal/tugas LKS/modul
Membantu tugas-tugas guru
Hasil skorssing diserahkan pada BK untuk di validas
(sumber :http://heri-syaifudin.blogspot.com)

Program Kerja STP2K

Setelah menyusun tata tertib siswa di sekolah, hal yang harus dilakukan tim STP2K selanjutnya adalah bersama-sama dengan wakil kepala sekolah dan dewan guru untuk menyusun Program Kerja STP2K. Forumpendidikan kali ini akan memberikan contoh Program Kerja Tim STP2K dengan menggunakan Ms.Excel,

Program Kerja Tim STP2K yang kami berikan ini berupa tabel pelaksanaan Program STP2K, pembuatan program Kerja STP2K dengan tabel ini memudahkan anda untuk mengetahui jadwal pelaksanaan dari program kerja yang telah dibuat sebelum.


untuk lebih jelasnya tentang Program Kerja STP2K anda bisa melihatnya dalam tampilan dibawah ini :





Jika anda menginginkan Program Kerja STP2K seperti pada tampilan diatas anda bisa mengunduhnya pada link dibawah ini.
Program Kerja Tim STP2K

1 komentar: